Sabet Medali di Jepang, Zohri Kokoh Kuasai Peringkat Dunia U20 2019.


Kabar gembira kembali datang untuk Indonesia. Kali ini  dari cabang olahraga Atletik dinomor sprint 100 meter. Salah satu sprinter muda andalan kembali membuat kejutan untuk dunia dan sekaligus kebanggaan Indonesia.


Zohri kembali mencatatkan nama dirinya pada papan raihan juara. Hasil yang sangat tidak diduga oleh dunia sebelumnya. Zohri berhasil merebut posisi ketiga pada ajang bergengsi IAAF World Challenge putaran 3 Seiko Golden Grand Prix (GPP) di kota Osaka pada hari minggu (19/05/19).

Sprinter Indonesia tersebut berhasil membukukukan waktu 10.03 detik. Hanya terpaut 0.02 detik dari pemuncak podium, Justin Gatlin dari USA. Dengan perolehan ini Zohri akan dipastikan tampil di Tokyo 2022. 

Selain dengan pencapaian yang luar biasa tersebut. Zohri juga berhasil membuat namanya bertengger di puncak peringkat dunia usia 20 untuk kategori sprint 100 meter laki-laki. Dilansir dari situs resmi IAAF Zohri berhasil mengumpulkan nilai sebanyak 1196 dan catatan waktu tercepat 10.03 detik.

Raihan nilai dan waktu tersebut sudah cukup untuk mengungguli sprinter lain terutama dari Jamaika negeri sprinter tecepat dunia Usain Bolt. Pada peringkat kedua ditempati oleh Oblique Seville dari Jamaika dengan raihan nilai 1162 dengan catatan waktu 10.13 detik, dan Matthew Bolling dengan nilai dan waktu yang sama, namun terpaut +0.1 tekanan angin pada saat laga  terakhirnya di Austin, USA. 

daftar perinkat dunia sprinter U20 kategori 100 meter

Meskipun Seville merai podium utama pada laga terakhir di Kingston, Jamaika, namun tidak cukup untuk menduduki peringkat pertama dunia. Sementara dua nama yang membuntuti selanjutnya adalah RyiemRobertson dan Edward Oser-Nketia yang berasal dari Jamaika dan New Zealand. Keduanya juga mengumpulkan nilai yang sama yakni 1142 dan catatan waktu 10.19 detik.

Post a Comment

0 Comments